Rahasia Terbesar PENGEMBANGAN DIRI!
Pernahkah anda mendengar ungkapan yang sangat terkenal bahwa "Orang yang beruntung adalah orang yang hari ini lebih baik dari hari kemarin"? Benar sekali, saya yakin anda pernah mendengar ungkapan ini. Inilah salah satu ciri orang - orang sukses. Mereka mau belajar untuk terus mengembangkan dirinya lebih baik, lebih produktif, lebih berkualitas dari hari ke hari. Karena pada dasarnya di segala sesuatu yang kita lakukan pasti ada unsur belajar di dalamnya. Baik untuk sesuatu yang telah kita ketahui
-agar lebih piawai dan terampil di bidang tersebut
- atau untuk sesuatu yang sama sekali baru dan belum kita ketahui
- agar wawasan kita lebih terbuka serta untuk menambah input positif ke dalam diri kita.
Belajar itu mutlak diperlukan. Apalagi untuk terus tumbuh dan berkembang di dunia yang semakin hari semakin cepat perubahan dan perkembangannya ini. Belajar adalah WAJIB jika tidak ingin tergilas oleh roda perubahan. Karena pepatah mengatakan "Siapa yang tidak berubah di dunia yang senantiasa berubah maka dia akan punah"
Belajar adalah syarat dan kunci utama Pengembangan Diri. Inilah potensi sekaligus kemampuan yang sangat luar biasa yang dianugerahkan Tuhan pada kita. Kita dapat belajar dari siapa saja, apa saja, dimana saja, dan kapan saja. Kita dapat belajar baik secara sadar (Conscious Learning) maupun secara bawah sadar (Subconscious Learning) dari manusia lainnya, seekor binatang, tumbuhan, bahkan dari seorang bayi yang sedang menyusui sekalipun seperti yang diungkapkan oleh Mahatma Gandhi.
Kembali ke pertanyaan diatas. Apakah rahasia terbesar Pengembangan Diri? Masih penasaran? :-) Ini dia rahasianya: "MENJADI 1 % LEBIH BAIK DARI HARI KE HARI" Ya, betul. Cukup 1 % saja lebih baik dari hari ke hari. Tidak perlu banyak - banyak cukup 1 % saja. Saya jamin jika kita sanggup melakukannya minimal 1 % lebih baik dari hari ke hari maka, dalam 100 hari saja kita sudah menjadi 100 % lebih baik dari 100 hari yang lalu.
Kita kemudian menjadi orang yang 100 % lebih berkembang, lebih produktif, lebih berkualitas, lebih hebat dan lebih luar biasa dari 100 hari sebelumnya. Dalam 1 tahun, kita telah menjadi 365 % lebih baik dari sebelumnya. Inilah yang dinamakan "Sukses Setiap Hari"
Sederhana bukan? Cukup 1 % saja. Namun ada syaratnya. Apa syaratnya? Syaratnya adalah kita harus punya komitmen dan konsisten untuk selalu belajar dan memperbaiki diri "Never Ending Learning and Improvement!" Kita akan takjub dan terpana melihat perubahan yang akan terjadi. Tidak percaya? Coba dan buktikan sendiri dan lihatlah apa yang akan terjadi!
Semoga Bermanfaat
Thanks for reading Rahasia Terbesar PENGEMBANGAN DIRI!
No comments:
Post a Comment